Site Overlay

Kegiatan Sehari Belajar di Luar Kelas SMP Negeri 1 Metro

Kota Metro, Lampung
Belajar di luar kelas dilakukan dalam rangka menindaklanjuti program Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak bekerjasama dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI sebagai implementasi kepedulian terhadap anak, dengan menciptakan lingkungan sekolah yang nyaman.

Kepala SMP Negeri 1 Metro, mengatakan ada sejumlah kegiatan belajar di luar kelas yang dilakukan guru dan siswa, utamanya untuk membentuk karakter siswa menjadi baik. Di antaranya diawali dengan guru dan siswa melaksanakan 3S, Senyum, Salam, dan Sapa. Kemudian menyanyikan lagu Indonesia Raya.

Kegiatan Sehari Belajar di Luar Kelas SMP Negeri 1 Metro

Lalu sebagai bentuk kegiatan pendidikan karakter siswa diarahkan untuk mencuci tangan sebelum makan, serta membersihkan lingkungan setelah selesai makan. Ada pula kegiatan membaca bersama sebagai bentuk kepedulian literasi, dan ada juga melakukan kegiatan permainan tradisional.

Tujuan dari belajar sehari di luar kelas arahnya ke pembangunan karakter siswa. Dengan kegiatan ini siswa akan belajar peduli dengan lingkungan dan mampu menumbuhkan semangat gotong royong. Kegiatan ini sebagai implementasi kepedulian terhadap anak dengan menciptakan lingkungan sekolah yang nyaman. Usai melakukan belajar di luar kelas itu, SMP Negeri 1 Metro juga melakukan deklarasi sekolah ramah anak.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *